Aktor Antonio Banderas Positif Covid-19
![]() |
Antonio Banderas |
Jakarta, Info Breaking News - Aktor Spanyol Antonio Banderas, mengabarkan bahwa dia positif mengidap COVID-19 dan sedang menjalani karantina. Banderas, bintang "The Mask of Zorro" dan puluhan film ini mengumumkannya Senin (10/8) tepat pada hari ulang tahun ke-60.
"Saya ingin menambahkan bahwa kondisi saya cukup baik, hanya lebih letih dari biasanya, dan saya percaya saya akan pulih sesegera mungkin," katanya dalam pesan ulang tahun di Twitter.
Dia menambahkan bahwa dia telah mencapai usia 60 tahun yang "penuh keinginan dan aspirasi."
Banderas mengatakan selama karantina dia akan menggunakannya untuk membaca, menulis, beristirahat dan membuat rencana untuk masa depan.
Saat ini, lanjut Antonio Banderas, dirinya sudah relatif jauh lebih sehat meskipun masih merasa lelah. Dia pun yakin akan segera pulih setelah menjalani serangkaian perawatan.
"Saya berharap dapat mengatasi infeksi yang telah memengaruhi banyak orang di seluruh planet ini," katanya.
Isolasi dimanfaatkan Antonio Banderas untuk beristirahat, membaca, menulis, dan membuat rencana untuk mulai memberi makna di usia yang sekarang," lanjutnya.
"Peluk erat untuk semua orang," tulis Antonio Banderas.
Banderas telah bermain dalam lebih dari 100 film, dan pernah dinominasikan sebagai Aktor Terbaik dalam Academy Awards terbaru lewat perannya dalam film "Pain and Glory. *** Nadya Emilia
from Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life https://ift.tt/3fIpbSx
0 Response to "Aktor Antonio Banderas Positif Covid-19"
Post a Comment