Apa Kata Dunia JIka Novanto Sakit Lagi dan Menang Prapid Lagi
Advokat Hartono Tanuwidjaja, SH MH MSi |
"Kalau secara teori, baca di KUHAP saja di Pasal 82 ayat 1 huruf D, itu silakan dibaca. Ini teorinya, tapi praktiknya tidak boleh mendahului hakim. Biarkan hakim jalankan tugasnya secara independen," ucap Kabiro Hukum dan Humas MA, Abdullah, saat dimintai pendapatnya, di gedung MA, Jumat (8/12).
Sementara itu, sidang perdana Novanto di Pengadilan Tipikor dijadwalkan tanggal 13 Desember 2017. Majelis hakim yang akan mengadili Novanto sama dengan majelis hakim yang mengadili tiga terdakwa sebelumnya yakni Irman, Sugiharto, dan Andi Narogong.
Bedanya, Ketua Majelis yang dulu ditempati Jhon Halasan Butarbutar yang sudah dipromosikan sebagai Hakim Tinggi di PT Pontianak, kini diganti dengan hakim Yanto, yang saat ini merupakan Ketua Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat.
Susunan majelis yang akan mengadili Setya Novanto antara lain Yanto, Frangki Tambuwun, Emilia Djajasubagja, Anwar, Ansyori Syaifudin.
Saat sidang pembacaan dakwaan di Pengadilan Tipikor akan digelar 14 Desember 2017, sementara putusan praperadilan baru akan diketahui sehari setelahnya. MA menegaskan hasil praperadilan pun akan otomatis gugur.
Saat ini posisi Novanto sudah berada didalam Rutan KPK, sehingga semua prilaku Novanto dapat dipantau melalui CCTV. Hal ini akan sangat mudah bagi pihak KPK memantau sang Orang Sakti yang sudah semakin hilang kedigjayaannya.
Sementara advokat ternama Hartono Tanuwidjaja SH MH MSi yang dikenal sebagai Ketua PERADI Jakarta Barat, memberikan tanggapan ringan terhadap seputar kasus Novanto yang sepanjang tahun ini merupakan aktor the best hiasan media, menyebutkan secara guyonan,
" Kalau saja Novanto bisa mendadak sakit dan benaran sakit pada Rabu 13 Desember Nanti, maka rencana sidang perdana membacakan Surat Dakwaan nya di Pengadilan Tipikor Jakarta akan tertunda, sedangkan besoknya Kamis atau pada Jumat, hakim tunggal Prapidi akan membacakan putusannya di PN Jakarta Selatan. Dan apakah bisa Novanto mengulang sukses cemerlang menang dalam praperadlan kedua ini ? Kalau ini terjadi, dipastikan akan sangat luar biasa model hukum kita... ya pasti gempar lah dan apa kata Dunia?" kata Hartono yang juga merupakan Promotor Boxing Club Jakarta, kepada Info Breaking News, Jumat (8/12/20017).*** Emil Simatupang.
from Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life http://ift.tt/2kxPxzO
0 Response to "Apa Kata Dunia JIka Novanto Sakit Lagi dan Menang Prapid Lagi"
Post a Comment