Diungkap Kapolri Listyo Sigit Tohoh Yang Berjasa
![]() |
Jendral Idham Azis dan Komjen Listyo Sigit ( saat belum jadi Kapolri) |
Jakarta, Info Breaking News - Listyo Sigit kini menjabat sebagai Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri)yang menggantikan Kapolri sebelumnya, Idham Azis. Dalam pelantikannya di Istana Negara oleh Presiden Joko Widodo, Listyo Sigit secara terbuka mengungkapkan sosok yang berjasa di balik puncak jabatannya sebagai Kapolri.
Saat upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab), Jendral Polisi Listyo Sigit secara terbuka mengucapkan terimakasih kepada Kapolri yang sebelumnya menjabat.
Kemudian, mantan Kepala Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri mengungkapkan bahwa jabatannya sebagai Kapolri ini tidak lepas dari jasa dan dukungan Idham Azis sebagai seniornya.
“Sebagai pribadi, perjalanan pribadi saya sebagai Kapolri tidak lain dan tidak bukan adalah berkat dukungan beliau Jenderal Idham Azis,” ujar Listyo Sigit dalam sambutan upacara Sertijab, pada Rabu, 27 Januari 2021.
Selain itu, Listyo Sigit tak lupa mengungkapkan amanah dan tanggung jawab baru yang kini diembannya kepada hukum, negara, masyarakat, hingga Tuhan yang Maha Esa.
Menurutnya amanah yang diberikan sebagai Kapolri jadi tanggung jawab besar yang perlu dia kerjakan secara serius, terlebih hal tersebut menyangkut pula soal dirinya dan Sang Khalik.
“Penunjukan saya sebagai Kapolri merupakan suatu amanah yang sangat besar bagi saya untuk menanggung konsekuensi pertanggungjawaban tidak saja kepada hukum dan peraturan perundang-undangan, kepada pemimpin negara, masyarakat dan negara tetapi juga kepada Tuhan yang Maha Esa,” katanya.
Sebagaimana diketahui sebelumnya, Presiden Jokowi melantik langsung Listyo Sigit Prabowo untuk menjadi Kapolri di Istana Negara, Jakarta Pusat.
Berikut sumpah yang dibacakan oleh Jokowi dan kemudian diulangi kembali oleh Listyo Sigit:
“Demi Tuhan Yang Maha Esa, saya menyatakan dan berjanji dengan sungguh-sungguh bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara”.
Pelantikan itu sesuai dengan Surat Keputusan Presiden Nomor 5 tahun 2021 tentang Pengangkatan Kapolri.
Bersamaan dengan pengangkatan sebagi Kapolri, Listyo Sigit juga mendapat kenaikan pangkat yakni Jendral bintang empat.
Presiden Jokowi menyematkan langsung pangkat jendral tersebut kemudian memberikan estafet tongkat komando Kapolri yang sebelumnya dipegang Jendral Polisi Idham Azis.*** Armen Foster
from Berita Investigasi, Kriminal dan Hukum Media Online Digital Life https://ift.tt/2Yzi094
0 Response to "Diungkap Kapolri Listyo Sigit Tohoh Yang Berjasa"
Post a Comment